Wajib Tonton!! Indahnya Air Terjun Sungai Lareh Desa Ngaol

NGAOL, delikjambi.com – Desa Ngaol, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, menyimpan sejuta keindahan alam tersembunyi didalamnya. Salah satunya objek wisata air terjun Sungai Lareh yang tidak kalah indah dibandingkan di tempat lain.

Wisata Air terjun ini masih memiliki suasana asri, indah dan sejuk, akses yang tidak terlalu jauh dari Desa Ngaol, dengan akses tempuh melalui transportasi air getek sehingga keasrian Wisata ini masih bak kembang desa ibaratnya.

Seperti halnya yang diungkapkan oleh Kepala Desa Ngaol Subhan, bahwa di Desa mereka ada air terjun yang sangat indah. Air terjun tersebut di namakan Air Terjun Sungai Lareh, keberadaan air terjun tersebut tidak jauh dari Desa Ngaol, ditambah akses jalan menuju lokasi ditempuh menggunakan getek.

“Harapan Kami dari Desa Ngaol kepada Pemerintahan Daerah supaya tempat wisata ini bisa dibangun dengan tujuan supaya lebih memajukan perkembangan ekonomi masyarakat Desa Ngaol di karenakan kalau memang sudah resmi jadi objek wisata masarakat desa air melancar bisa berjulan di lokasi air terjun tersebut,” pungkasnya.

 

 

Redaksi