Rayakan Anniversary, PLC Muara Bungo Santuni Pondok Pesantren dan Panti Asuhan

BUNGO, delikjambi.com – Penari Lintas Comunity (PLC) region Muara Bungo memberikan bantuan sambako pada pondok pesantren dan panti asuhan Hijratul Khair yang berada di Lubuk Tenam, Kelurahan Manggis, Minggu (24/1).

Gusriko, admin PLC Muara Bungo menyebutkan bakti sosial melalui pemberian bantuan sembako ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur dalam rangka merayakan anniversary pertama PLC region Muara Bungo.

“Mengingat kondisi sulit ditengah pandemi covid-19 ini, maka kita merayakan anniversary melalui bakti sosial. Meskipun secara sederhana, namun kita merasa senang bisa berbagi kepada sesama ,” ucap Gusriko.

Pria yang akrab dipanggil dengan Labi – labi Japang ini berharap bantuan yang diberikan tersebut dapat bermanfaat dan bisa membantu santri pondok pesantren dan panti asuhan Hijratul Khair.

“Awalnya kita berencana mengadakan acara hiburan bersama anggota, namun mengingat daerah kita sedang dilanda musibah makanya kita putuskan untuk melakukan bakti sosial saja. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat ,” tutupnya.

Terpisah, ustad Badri mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan. Katanya, apapun bentuk bantuan yang diberikan, dipastikan akan bermanfaat dan juga membantu pondok pesantren dan panti asuhan Hijratul Khair.

“Kami pihak pondok pesantren mengucapkan terimakasih. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi. Semoga jadi amal ibadah buat kita semua, dan kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan rezeki yang melimpah ,” ucap ustad Badri.

(*)