BUNGO, delikjambi.com — Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Bungo memaknai Idul Adha 1441 Hijriah dengan berkurban 1 ekor sapi. Sabtu (01/01/2020) bertempat dihalaman sekretariat BPC HIPMI Bungo.
Ketum BPC HIPMI Bungo Marwansyah Putra Siregar saat ditemui usai pelaksanaan kurban mengatakan, hewan kurban tersebut berasal dari sejumlah pengusaha muda anggota HIPMI. “Hewan kurban dari temen-temen HIPMI Bungo, dalam hal ini 1 ekor sapi kita potong sendiri dan kita bagi menjadi 100 kantong daging kurban,” ungkap Marwan Siregar, (01/01/2020).
Marwan mengatakan, momentum berbagi kebahagiaan dengan warga kurang mampu dalam rangka Idul Adha ini diharapkan bisa semakin memperkuat peran HIPMI dalam memberi manfaat kepada masyarakat.
“Sebagai pengusaha muda, kami dididik untuk tidak hanya mementingkan diri sendiri dan sekadar bekerja menghasilkan uang, tapi juga berbagi dengan orang lain. Itulah nilai-nilai HIPMI yang terus diinternalisasikan ke kalangan pengusaha muda di Kabupaten Bungo,” papar Marwan.
Lebih lanjut Marwan mengatakan, 100 kantong daging kurban ini nantinya akan dibagikan kepada kaum duafa yang berda disekitar sekretariat BPC HIPMI Bungo.
“Kami berharap nantinya kurban ini mendapat manfaat bagi penerimanya, dan semoga kami juga mampu melaksanakan kurban di tahun-tahun mendatang,” harapnya.
Reporter: Adhe