BUNGO, delikjambi.com – Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi sejak dulu dikenal dengan sarangnya Adventure Motor, serta menantang bagi para pecinta wisata liar lewat otomotif. Meski kondisi saat ini Musim Hujan Para pecinta otomotif terutama trail masih tetap semangat untuk mengikuti perlombaan Off-road Trail Wisata (OTW). Peserta OTW ini Salah satu langkah kepedulian menjaga kelestarian lingkungan alam dilakukan oleh para pecinta otomotif motor trail.
Beberapa wilayah perbukitan dan dipakai sarana jalur petualangan para pecinta salah satu olahraga ekstrem tersebut. Salah satu wilayah perbukitan yang dijadikan trek jalur wisata OTW tersebut adalah Di Kecamatan Rantau Pandan, Bahkan trek OTW ini banyak sekali tanjakan yang sangat begitu tinggi sekali, dan trek ini dinamakan dengan trek berhadiah yang dipenuhi dengan lumpur.
Ria Mayang Sari mengatakan ” Diharapkan dengan pemanfaatan jalur otomatif trail di Kabupaten Bungo ini akan mampu melestarikan alam dan mencegah eksploitasi pegunungan oleh pihak yang tak bertanggung jawab.
menggelar event OTW ini Dua Hari Penuh dengan peserta para pecinta otomotif seluruh daerah Kabupaten Bungo, Bahkan dari Lombok juga ada ikuti Event ini, Diikuti 2.000 motor trail yang menjelajah keindahan Perbukitan Rantau Pandan pada Sabtu dan Minggu tanggal 9 sampai dengan tanggal 10 Februari 2019.
“Event trail ini diselenggarakan untuk mengenalkan alam lingkungan Rantau Pandan dan sekaligus wisata alam melalui pecinta off-road trail wisata,” jelas Ketua DPRD Bungo Ria Mayang Sari.SH,MH.
Ria Mayang Sari juga berharap dengan adanya kegiatan seperti ini mampu mengenalkan potensi daerah, khususnya di Kabupaten Bungo kepada daerah lain, karena peserta GGAT juga datang dari luar daerah. “Kita berharap dengan pemanfaatan jalur otomatif trail di Kabupaten Bungo ini akan mampu melestarikan alam dan mencegah eksploitasi pegunungan oleh pihak yang tak bertanggung jawab. Apalagi peserta GGAT ini datang dari luar daerah seperti Menado, Ambon, Sumatra Barat dan masih banyak lainnya, artinya potensi daerah bisa lebih dikenal,” kata Ria.
Dengan menjamurnya komunitas pecinta trail adventure ini diharapkan ikut mendongkrak potensi wisata alam liar di kawasan Rantau Pandan. Sekaligus event ini akan mampu menjadi wadah yang positif bagi para pecinta Motor Trail di Kabupaten Bungo. “Kegiatan ini juga ke depannya akan mampu meningkatkan potensi wisata alam,” katanya.
Beberapa peserta dalam OTW ini terdapat raider Laki – Laki dan perempuan. Mereka secara antusias mengikuti jelajah alam dengan motor bersama seluruh peserta yang ikut OTW ini”Ucap Mayang.
Ditambahkannya lagi dia bersyukur dengan adanya event OTW ini, kita juga bisa mempromosikan wisata di Kabupaten Bungo. Kita bisa lihat tadi Para pecinta raider ini harus melewati air terjun, dengan wisata yang kita punya ini Kabupaten Bungo bisa lebih kenal lagi dengan pecinta alam.
Adapun hadiah Event OTW Ini berupa 11 Unit motor, Dispenser, Setrika, Mesin cuci dan sebagainya, yang mana 2 unit motor ini langsung dari Plt Gubernur Jambi Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum, Beserta Ibu Hj.Rahima yang di wakilkan oleh saya (Putri Pertama plt Gubernur Jambi)”tutup Ria Mayang Sari.
Reporter: Rea