Cegah Vurus Corona, Pemkab Merangin Gelar Doa Bersama

MERANGIN, delikjambi.com -Pemerintah Kabupaten Merangin menggelar doa bersama untuk menangkal Virus Corona atau Covid 19, Jumat (20/3/2020).

Sebelum doa bersama terlebih dahulu di laksanakan sosialisasi tentang pencegahan Virus Corona oleh dr. Tetriadi dan pembacaan surah yasin oleh seluruh yang hadir.

Pada acara yang dihadiri Wakil Bupati Merangin H. Mashuri, Kemenag H Marwan Hasan, para pejabat di jajaran Pemkab Merangin, para tokoh agama dan ratusan pegawai di jajaran pemeeintah Kabupaten Merangin tersebut, wabup berharap kabupaten Merangin di jauhkan penyakit termasuk virus Corona yang sedang mewabah saat ini.

“Pada hari ini kita melaksanakan Doa bersama memohon kepada Allah SWT, mudah-mudahan masyarakat Indonesia khususnya Kabupaten Merangin dijauhkan dari semua balak terutama penyakit virus Corona atau Covid 19,” jelas Wabup.

Wabup menambahkan, Kabupaten Merangin saat masih dalam kondisi aman belum ada masyarakat suspec corona maupun dalam pengawasan.

“Alhamdulillah di Kabupaten Merangin belum ada orang yang suspec Corona maupun dalam pengawasan, untuk itu kita perlu mengantisipasi dengan menghimbau kepada masyarakat untuk menghindari kerumunan seperti pusat perbelanjaan, tempat wisata maupun tempat-tempat keramaian lainnya,”tutup Wabup.

 

Reporter: Adhe